Back to Top

Hi, Guest!

  LOKASI :  Kota Administrasi Jakarta Timur

Bergabung Selama :

BAGIKAN :   

Bagikan :

Hipertensi dan Manfaat Akupunktur

Update Terakhir
:
01 / 12 / 2019
Min. Pembelian
:
1 Unit
Dilihat Sebanyak
:
57 kali
Harga
CALL
Bagikan
:

Perhatian !

Perusahaan ini terdaftar sebagai Free Member. Hindari melakukan pembayaran sebelum bertemu penjual atau melihat barang secara langsung. COD (Cash On Delivery) atau bertemu langsung dengan penjual merupakan metode transaksi aman yang kami sarankan.

Detail Hipertensi Dan Manfaat Akupunktur

Hipertensi atau yang biasa disebut penyakit darah tinggi merupakan suatu keadaan dimana seseorang mengalami peningkatan tekanan darah diatas normal yang ditunjukkan oleh angka sistolik( bagian atas) dan angka diastolik ( bagian bawah) . Tekanan Darah seseorang dikatakan normal apabila bagian sistolik berada pada angka 90-120 mmHg, sedangkan bagian diastolik berada pada angka 60-80 mmHg. Sedangkan tanda bahwa seseorang akan mendekati Hipertensi adalah angka pada tensimeter menunjukkan pada angka 120-140/ 80-90 mmHg. Sedangkan Hipertensi stadium 1 berada pada angka 140-160/ 90-100 mmHg. Sementara itu Hipertensi stadium II angka sistolik berada diatas 160 mmHg dan angka diastolik berada pada angka diatas 100mmHg. Hipertensi dibedakan menjadi 2 yaitu Hipertensi Primer dan Hipertensi Sekunder. Penyebab Hipertensi Primer adalah karena faktor keturunan dan kebiasaan hidup( lifestyle) . Sedangkan Hipertensi Sekunder penyebabnya adalah penyakit lain. Penyakit yang mengakibatkan hipertensi adalah penyakit ginjal dan penyakit jantung. Pada penyakit Hipertensi, , faktor pemicu ( pencetus) yang tidak dapat dikontrol adalah keturunan, jenis kelamin, dan umur. Jika dikeluarga sudah ada riwayat Hipertensi, besar kemungkinan bahwa si anak akan mengalami hal serupa pula, dan semakin tambah umur seseorang juga berpotensi untuk mengalami Hipertensi.Sementara itu faktor yang dapat dikontrol adalah kegemukan, kurangnya olahraga, merokok, mengkonsumsi alkohol, mengkonsumsi garam yang berlebih, serta stres yang berlebihan. Gejala Hipertensi adalah sebagai berikut : Sakit kepala, mual, muntah-muntah, mata kabur, wajah kemerahan, sesak nafas, kelelahan dan dada berdebar-debar saat digunakan untuk bekerja keras. Penanganan Hipertensi dapat menggunakan obat medis, akan tetapi jika terlalu lama mengkonsumsi obat medis maka akan menyebabkan seseorang ketergantungan dan dapat mengganggu fungsi filtrasi dari ginjal. Terapi yang sangat efektif untuk kasus hipertensi adalah Akupunktur. Seperti yang sudah kebanyakan orang tahu..bahwa akupunktur adalah metode terapi dengan menusukkan jarum pada bagian tubuh tertentu dengan tujuan supaya tercapai keeimbangan tubuh. Peranan akupunktur untuk mengatasi kasus Hipertensi juga sudah dibuktikan melalui ilmiah dengan titik LV 3( Taichong) , SP 9( Yinlingquan) , LI 4( Hegu) , serta LI 11( Quchi) . Dari hasil penelitian yang didapat menunjukkan bahwa Akupunktur dapat mengurangi tekanan darah tinggi baik angka sistolik, maupun diastolik. Penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa oksida nitrat ( NO) berkaitan langsung dengan tingkat tekanan darah. Pada penelitian ini mengugkapkan bahwa akupunktur dapat melindungi jaringan jantung( pericard) dan dapat juga mengurangi aritmia ( gangguan irama jantung) . Akupunktur juga dapat mengaktifkan pusat otak yang memungkinkan untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Dari penelitian yang diterbitkan oleh Health CMI ( 2014) dapat di tarik kesimpulan bahwa : 1. Akupunktur dapat mengurangi Hipertensi 2. Akupunktur dapat meningkatkan terapi obat dengan efek sinergis 3. Akupunktur dapat mengurangi efek samping obat-obatan 4. Akupunktur dapat mencegah kerusakan jaringan tubuh karena Hipertensi ( Source Health CMI, Title Acupuncture Lowers Hypertension-New Finding, 19 February 2014) .

Tampilkan Lebih Banyak